Prison Break - Season 1 (Part 2)

Rencana pelarian tetap berjalan dengan beberapa anggota yang sudah bergabung sebelumnya, Scofield, Abruzzi, Sucre dan Linc. Agen Kellerman yang mengetahui rencana Scofield, ditugaskan untuk menggagalkan rencana tersebut dan memastikan Burrows menjalani hukuman mati. Kellerman mendatangi warden Henry Pope (Stacy Keach) dan mengancam akan membocorkan rahasia masa lalu Pope jika ia tidak segera mentransfer Scofield ke penjara lain.

Tapi Scofield tidak kehabisan akal, ia mengajukan surat penangguhan transfer dan mengaku bahwa ia mengidap penyakit sinusitis. Diproses atau tidaknya permintaan penangguhan ini, akan memakan waktu selama setidaknya 3 minggu yang mana cukup untuk proses pelarian.
Pope sebenarnya keberatan jika Scofield dipindahkan, karena Pope memerlukan bantuan Scofield untuk menyelesaikan pembuatan replika Taj Mahal yang ia buat untuk istrinya sebagai kado ulang tahun pernikahan.
Sumber: di sini
Hari itu Scofield sudah membuat rencana untuk memeriksa jalan manakah yang ia akan ambil ketika berhasil keluar dari Fox River. English, Fitz atau Percy? Untuk mengetahui ini, Scofield harus membuat keributan dan memanipulasi keadaan. Sore itu seperti biasa, Pope meminta Scofield untuk menyelesaikan bangunan Taj Mahal yang sedang ia buat. Scofield mengatakan bahwa harus ada orang yang memegang bagian dari bangunan ini supaya tidak roboh, karena Scofield baru saja menempelkan satu bagian tersebut. Tentu saja ini hanyalah akal-akalan Scofield agar rencananya berjalan lancar. Akhirnya Pope mengizinkan Scofield untuk tinggal sedikit lebih lama di ruangannya.

Setelah Pope pulang meninggalkan Scofield sendirian, Scofield keluar dari ruangan Pope melalui pintu lain yang tidak dijaga, lalu ia kembali ke dalam sel. Sesampainya di sel, Scofield mengatakan pada Sucre bahwa ia akan pergi ke atap untuk memeriksa sesuatu. Sucre menghalangi Scofield, karena waktu penghitungan tahanan hanya berselang beberapa menit lagi. Jika hitungan kurang, tentu ini akan jadi masalah besar. Namun, memang inilah rencananya.

Scofield keluar melalui lubang di dinding yang ada di dalam selnya, dinding di balik wastafel ini sudah dibobol sebelumnya.
Sipir penjara memulai penghitungan tahanan, ketika sampai di depan sel Scofield sipir menemukan bahwa Scofield menghilang. Sipir langsung memberikan signal kepada seluruh penjaga bahwa ada 1 tahanan kabur. Sirine di seluruh penjuru gedung berbunyi, polisi dan pengaman berdatangan. Pada saat itu Scofield sudah berada di atap gedung memperhatikan keadaan dan memperhitungkan segala aspek yang berhubungan dengan pelarian.

Penjaga yang mengawasi Scofield di ruangan Pope mendengar bahwa Scofield kabur, dia mengabarkan pada para penjaga yang lain bahwa Scofield bersamanya di ruangan Pope. Brad Bellick (Wade Williams) selaku kepala sipir penjara memerintahkan penjaga yang sedang bersama Scofield untuk memastikan apakah Scofield benar ada di sana. Ketika penjaga memeriksa ke dalam ruangan Pope melalui pintu, ternyata tak nampak siapapun di sana.

Di situasi lain ketika Pope yang baru saja sampai ke rumahnya, ternyata Kellerman sudah menunggu. Kellerman menegaskan kembali untuk mentransfer Scofield secepatnya atau rahasia Pope akan terbongkar. Pope yang takut, akhirnya menghancurkan surat penangguhan yang Scofield buat. Setelah Kellermen pergi, Pope mendapatkan kabar bahwa Scofield kabur. Mendengan kabar itu, Pope langsung bergegas menuju Fox River.

Scofield masih memperhatikan keadaan melalui atap, Scofield sudah menentukan jalan mana yang harus ia tempuh nanti ketika melarikan diri. Di sisi lain Bellick berjalan menuju ruangan Pope untuk memeriksa Scofield. Ketika ia membuka pintu, tiba-tiba Scofield muncul dari balik meja seolah tidak terjadi apa-apa. Bellick sangat kesal pada saat itu dan hampir saja menghajar Scofield. Tiba-tiba Pope datang dan mengatakan akan segera memindahkan Scofield ke penjara lain. Scofield memohon  waktu 3 minggu sebelum ditransfer, ia beralasan ingin mendampingi Linc yang mana akan segera dieksekusi 2 minggu lagi. Pada scene ini, Scofield akhirnya mengatakan pada Pope bahwa Linc adalah kakaknya. Tapi Pope tak dapat berbuat apa-apa, Pope takut rahasianya akan terbongkar.

Scofield kehabisan akal karena keputusan Pope sudah tidak dapat diubah. Pada pagi hari, Bellick datang menemui Scofiled dan meminta ia segera bersiap untuk proses transfer. Scofield berjalan perlahan meninggalkan selnya, ia melewati lapangan tempat dimana para tahanan berkumpul. Ia melihat Linc disana, Linc terlihat sama putus asanya dengan Scofield. Scofield melewati gerbang dan siap menaiki mobil, tiba-tiba Pope datang. Pope berubah pikiran sesaat sebelum Scofield pergi, dan mengatakan proses transfer tidak dapat dilakukan sekarang karena surat penangguhan Scofield yang masih harus dibereskan. Scofield akhirnya gagal dipindahkan.
Di luar tembok penjara, agen Kellerman dan Hale sedang memperhatikan Pope yang masih memegang berkas perpindahan Scofield.

Agen Kellerman melaporkan masalah transfer Scofield yang gagal, boss misterius mereka meminta seseorang untuk membunuh Linc secepatnya.
Untuk rencana pelarian, Scofield harus membuat lubang di dinding tak jauh dari selnya. Tapi waktu yang diperlukan akan cukup lama dan tidak mungkin dilakukan tanpa mendatangkan curiga. Sucre menyarankan Scofield untuk merusak sistem AC ruang tahanan GenPop tempat mereka, agar para tahanan ribut dan terjadi lockdown*. Ketika lockdown, Scofield akan memiliki waktu yang cukup untuk membuat lubang yang mana menghubungkan dengan klinik tempat mereka akan melarikan diri.

Scofield berhasil merusak sistem AC, dan terjadi lockdown karena para tahanan membuat kericuhan. Scofield bergegas menuju dinding yang dimaksudkan, dan ia meminta Sucre membantunya. Masalah terjadi pada saat T-Bag dan beberapa tahanan lainnya berhasil merusak pintu GenPop* dan keluar dari tahanan. T-Bag yang berhasil keluar, bertemu dengan salah satu sipir penjara yang sedang mengawal Linc kembali menuju selnya setelah mendapat kunjungan dari Veronica dan Savrinn. T-Bag berniat untuk menghajar sipir tersebut, tetapi dihalangi oleh Linc. Akhirnya Linc tak luput dari hajaran T-Bag dan beberapa tahanan lainnya hingga tak sadarkan diri. T-Bag juga membawa sipir tersebut menuju tahanan GenPop.

Setelah sadar, Linc mencoba untuk mencari Scofield. Seorang napi mengatakan tahu dimana Scofield, Linc mengikutinya. Tapi sebenarnya napi ini ialah orang suruhan Kellerman untuk membunuh Linc. Linc hampir saja mati, tapi beruntunglah napi tersebut terjatuh saat mereka berkelahi dan mati di tempat.

T-Bag menghajar habis-habisan sipir yang sedang bersamanya, lalu ketika T-Bag memukulnya tanpa sengaja sipir tersebut menabrak wastafel yang berada di sel Scofield dan memperlihatkan lubang di dinding yang Scofield buat. T-Bag hampir saja berteriak memberitahukan bahwa Scofield kabur, tapi Abruzzi menghalanginya. Scofield yang mendengar keributan, mengecek keadaan selnya. Dan ketika Scofield sampai di selnya, ia mendapati Abruzzi, sipir penjara dan T-Bag disana. Ketika Scofield keluar untuk melihat apa yang terjadi, ia mendengar bahwa salah satu tahanan sedang mencoba mencelakai dr. Sara. Sara Tancredi (Sarah Wayne Callies) adalah dokter yang biasa memeriksa Scofield di klinik sekaligus anak dari gubernur Frank Tancredi (John Heard).

Scofield mencoba menyelamatkan Sara melalui ventilasi, Sucre dan Abruzzi melanjutkan pengeboran dinding yang tadi Scofield kerjakan. Gubernur Tancredi datang ke Fox River untuk memastikan keadaan putrinya. Untunglah Scofield berhasil menyelamatkan Sara. Dan keadaan kembali terkendali berkat bantuan beberapa pasukan bersenjata, beberapa tahanan tewas dan juga sipir yang berada di sel Scofield. Scofield sudah mengatakan kepada T-Bag untuk tidak membunuh sipir tersebut, tetapi ketika sipir mencoba pergi dari sel Scofield, tiba-tiba T-Bag berbalik arah dan menusuk sipir tersebut hingga tewas.

To be continued ...
*Lockdown adalah keadaan dimana semua sel dan juga pintu gerbang utama GenPop ditutup selama beberapa waktu (24 jam, 48 jam, atau sesuai perintah warden). Lockdown diterapkan jika terjadi kericuhan. 
*GenPop adalah singkatan dari General Population, suatu gedung yang terdiri dari beberapa sel tempat tahanan biasa ditahan.

Comments

Popular Posts